Anggur dikenal sebagai buah yang dapat dikonsumsi dalam keadaan segar atau dijadikan bahan minuman. Rasanya yang segar keasaman membuat buah ini banyak disukai. Selain mampu menghadirkan citarasa yang menggoda di lidah, buah anggur ternyata menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Anggur memiliki khasiat sebagai penyembuh beberapa jenis penyakit berikut ini.
1. Asma
Anggur dapat dimanfaatkan untuk mengatasi serangan asma. Di samping itu, buah ini juga dapat meningkatkan kelembapan di paru-paru berkat kekuatan asimilasi anggur yang tinggi.
2. Penyakit jantung
Anggur mampu meningkatkan kadar oksida nitrat dalam darah. Oksida nitrat sendiri dapat mencegah pembekuan darah. Oleh karena itu, mengonsumsi buah anggur secara rutin dapat mengurangi kemungkinan terjadinya serangan jantung.
3. Migrain
Mengonsumsi buah anggur secara rutin di pagi hari dapat pula menyembuhkan migrain.
4. Sembelit
Anggur mengandung senyawa asam organik, selulosa, dan gula. Kandungan ini membuat anggur dapat menjadi obat pencahar alami yang sangat efektif untuk mengatasi konstipasi atau sembelit, bahkan yang telah kronis sekalipun.
5. Gangguan pencernaan
Anggur memiliki khasiat dapat meredakan panas, mengatasi iritasi lambung, dan menyembuhkan gangguan pencernaan.
6. Kelelahan
Anggur dapat menyuplai zat besi yang butuhkan tubuh sehingga mampu mencegah kelelahan. Energi instan akan diperoleh mereka yang mengonsumsi jus anggur. Sementara itu, antioksidan pada buah anggur dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
7. Gangguan Ginjal
Anggur berkhasiat mengurangi beban kerja ginjal dan meringkan gejala asam urat.
8. Kanker payudara
Hasil ssebuah penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi jus anggur secara rutin akan membantu mencegah terjadinya kanker payudara.
9. Penyakit Alzheimer
Sebuah studi membuktikan bahwa anggur dapat membuat kesehatan otak meningkat dan menunda munculnya penyakit neurodegeneratif.
11. Mencegah katarak
Flavonoid yang kaya akan antioksidan merupakan salah senyawa yang terdapat di dalam buah anggur. Senyawa ini dapat membantu mengurangi dan melawan timbulnya masalah kesehatan akibat radikal bebas, seperti katarak.
Kesehatan adalah karunia tiada ternilai yang dianugerhakan Tuhan kepada manusia. Menjadi kewajiban kita semua untuk terus menjaganya dengan berbagai upaya. Jangan sampai tubuh kita kehilangan sehatnya hanya karena kita lalai untuk memeliharanya. Sebab, ketika sakit telanjur datang, kita akan kehilangan banyak waktu dan kesempatan untu melakukan berbagai hal bermafaat dan menikmati indahnya hidup ini.
Memasukkan buah anggur ke dalam daftar buah-buahan yang wajib kita konsumsi secara teratur dapat menjadi wujud nyata salah satu upaya kita menjaga kesehatan dengan sebaik-sebaiknya. Hal ini karena buah anggur memiliki banyak manfaat penting untuk kesehatan. Mengonsumsi buah anggur secara rutin akan menjauhkan kita dari beberapa gangguan kehatan tertentu. Mengonsumsi buah ini juga dapat meredakan penyakit tertentu yang telanjur datang. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak menyukai buah anggur.
Anda tengah mencari informasi seputar kesehatan? Dapatkan pengetahuan bagaimana menjaga kesehatan dan mengatasi gangguan kesehatan tertentu di www.sahabat-wanita.com.